Bayangan
Mungkin untuk inilah, untuk ini. Alasan mengapa tidak seharusnya ada cerita sebelum terjalin ikatan yang sah. Untuk ini..
Tidak akan mudah untuk membenci ataupun menghapus kehadiran seseorang di masa lalu, meskipun rasanya seperti menghadapi jurang dalam untuk dilompati agar mampu sampai ke ujungnya.
Sosok di masa lalu. Karena setiap orang punya masa lalu, setiap orang pernah punya sosok spesial di hatinya. Sosok yang mengisi harinya. Tidak akan pergi dari hati, tidak akan hilang dari kenangan.
Ternyata benar, pentingnya menjaga hati sampai akad. Menjaga semua ini sampai benar-benar bukan lagi menjadi sebuah kemungkinan. Untuk menghindari hal-hal yang tersisa dari hubungan dan jejak yang mungkin akan menyakiti seseorang nanti di masa depan nanti.
Sosok di masa lalu, akan selalu menjadi bayangan.
Karena yang paling jauh adalah masa lalu, yang paling dekat adalah kematian.